Kelas Liburan “Srawung”: Awor Kancane, Ben Nggak Suwung.

Tutut Yunita

Tutut Yunita

Kelas Liburan Srawung

Bimbel Pondok Dheling yang berlokasi di Wlingi, Blitar membuat sebuah kegiatan menarik pada saat liburan sekolah akhir Juni ini yang bertajuk “Srawung”. Kegiatannya selama lima hari berturut turut mulai Senin, 21 Juni 2021 hingga Jumat 25 Juni 2021. Selama lima hari tersebut anak anak akan diberikan pilihan untuk mengikuti pilihan kelas sebagai berikut :

Kelas Menanam : Senin, 21 Juni 2021

Kelas Mendongeng : Selasa, 22 Juni 2021

Kelas Tari Tradisional : Rabu, 23 Juni 2021

Kelas Craft : Kamis, 24 Juni 2021

Kelas Menulis Puisi : Jumat, 25 Juni 2021

Semua kegiatan tersebut akan dimulai sekitar jam 8 pagi dan berakhir jam 11 siang. Masing – masing kegiatan memiliki klasifikasi usia karena disesuaikan dengan perkembangan anak dan kemampuannya dalam menangkap suatu informasi.

Dengan mengusung tag line “Awor Kancane, Ben Nggak Suwung”, harapan dari pihak lembaga yaitu agar anak anak bisa berkegiatan bersama teman temannya dengan lebih terarah dan tentunya menyenangkan, mengingat selama satu tahun lebih ini mereka sudah harus terus di rumah, tidak datang ke sekolah, dan kurang waktu bermain bersama teman. Meski begitu kami tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai arahan dari pemerintah.

Manfaat lain yang didapat dengan mengikuti kelas liburan “Srawung”, diantaranya adalah :

Meningkatkan aktivitas motorik anak. Dimana hal tersebut merupakan kunci dalam meningkatkan konsentrasi anak baik ketika belajar maupun melakukan aktivitas.

Menjaga kondisi psikis anak tetap terjaga. Dengan bermain sambil belajar bersama teman, anak anak akan merasa senang dan lebih dapat menerima informasi yang didapat.

Mengasah kreativitas anak. Anak anak diajak untuk berkreasi bersama namun tetap sesuai dengan kemampuan dan kegemarannya.

Mengurangi penggunaan gadget. Ketika anak merasa bosan dan tidak ada kegiatan lain yang bisa memenuhi kebutuhannya, mereka cenderung akan lebih tertarik dengan gadget.

Melatih problem solving anak. Berkegiatan bersama, dengan karakter anak yang berbeda-beda, tentunya mungkin akan menimbulkan beberapa respon anak. Disinilah kemampuan anak memecahkan masalah akan diperlukan dan juga diasah.

Apabila Ayah dan Bunda berminat mendaftarkan Ananda mengikuti Kelas Liburan “Srawung” silahkan mendaftar di nomor Whatsapp 085646337515 (Nuu). Dapatkan diskon menarik apabila mengikuti kegiatan lebih dari 1, dan tambahan diskon apabila mendaftar kolektif minimal 5 anak. Kami tunggu partisipasinya 

Komentar

Popular Post

bis bagong blitar surabaya

Pemberitahuan

Jadwal Bus Bagong Blitar Pare Surabaya PP via Tol Panjang

Info Blitar – Beberapa waktu yang lalu, bis bagong membuka trayek baru dengan rute Blitar – Pare – Surabaya via ...

bis bagong blitar surabaya

Panduan Umum, Pemberitahuan

Jadwal Bus Bagong Blitar – Malang

Info Blitar – Update Jadwal Bus dari Blitar – Malang via Wlingi dan Kanigoro yang Info Blitar dapatkan di bulan ...

Bus Harapan Jaya

Pemberitahuan

Jadwal Bus Harapan Jaya Blitar Surabaya Lewat Pare

Info Blitar – Setelah bis bagong yang membuka trayek Blitar – Surabaya lewat Tol, sekarang PO Harapan Jaya asal Tulungagung ...

Kereta Api

Pemberitahuan

Jadwal Kereta Api Penataran Blitar – Surabaya Lewat Malang PP Terbaru

Info Blitar – Perubahan jadwal kereta api terbaru menurut Gapeka terbaru mempengaruhi banyak kereta, termasuk Penataran. Berikut jadwal terbaru untuk ...

Ilustrasi El-KTP

Panduan Umum

Ini Cara Mendaftar Akun E-SIAP, Urus Adminduk Secara Online

Info Blitar – Sebelum mengurus adminduk (administrasi kependudukan) lewat daring atau online, pastikan nomor handphone kamu masih aktif dam belum pernah ...

Kereta Api

Pemberitahuan

Jadwal Kereta Api Dhoho Blitar – Surabaya Lewat Kertosono PP Terbaru

Info Blitar – Perubahan jadwal Kereta Api Rapih Dhoho Blitar – Surabaya lewat Kertonoso sesuai Gapeka 2019 berlaku mulai 1 ...