Pertama Kalinya Bupati Blitar Main Ludruk di Festival Panji Nusantara

infomblitar

infomblitar

Bupati Blitar main ludruk di Festival Panji Nusantara. Foto oleh Pemkab Blitar
Bupati Blitar main ludruk di Festival Panji Nusantara. Foto oleh Pemkab Blitar

Info Blitar – Untuk pertama kalinya Bupati Blitar memainkan peran dalam Ludruk mBlitaran bersama jajaran Forkopimda pada pertunjukan seni dalam rangka Festival Panji Nusantara yang digelar mulai 9 hingga 12 Juli 2019.

Ludruk dalam lakon Ragil Kuning ini digelar dalam rangkaian Hari Jadi Blitar 695 di Ampitheater Penataran pada Kamis malam (11/7). Dilansir dari akun instagram Pemkab Blitar, Ludruk mBlitaran ini mempersembahkan cerita Panji Asmara Bangun dan adiknya Ragil Kuning dengan balutan percakapan yang segar dan mudah diterima oleh masyarakat umum.

Sepanjang cerita disisipi lagu jawa yang didendangkan dengan apik oleh Megawati, seorang seniman dari Blitar. Selain itu penyelenggara turut menghadirkan Lusi Brahman dari Ponorogo dan diiringi guyonan segar oleh Joni dan Sukro dari Kediri.

Lakon dalam Ludruk mBlitarian ini didukung pula oleh jajaran Forkopimda yang memainkan dengan apik cerita Ragil Kuning. Bupati Blitar, Drs. H. Rijanto, MM, sebagai Demang Banjarsari, Kapolres Blitar sebagai Prabu Amiluhur, Kapolres Blitar kota sebagai Lurah Banjarsari, Dandim 0808/Blitar sebagai Patih, Danyon 511/Dy sebagai Manggala Yudha, Kepala Pengadilan Negeri sebagai Juru Pengadil dan kepala Kejaksaan negeri sebagai Jeksa Negeri.

Ludruk mBlitaran diakhiri dengan menyanyikan lagu Blitar Kang Kawentar bersama dan berfoto bersama warga sebagai rangkaian hari jadi Blitar ke 695.

Komentar

Popular Post

bis bagong blitar surabaya

Pemberitahuan

Jadwal Bus Bagong Blitar Pare Surabaya PP via Tol Panjang

Info Blitar – Beberapa waktu yang lalu, bis bagong membuka trayek baru dengan rute Blitar – Pare – Surabaya via ...

bis bagong blitar surabaya

Panduan Umum, Pemberitahuan

Jadwal Bus Bagong Blitar – Malang

Info Blitar – Update Jadwal Bus dari Blitar – Malang via Wlingi dan Kanigoro yang Info Blitar dapatkan di bulan ...

Bus Harapan Jaya

Pemberitahuan

Jadwal Bus Harapan Jaya Blitar Surabaya Lewat Pare

Info Blitar – Setelah bis bagong yang membuka trayek Blitar – Surabaya lewat Tol, sekarang PO Harapan Jaya asal Tulungagung ...

Kereta Api

Pemberitahuan

Jadwal Kereta Api Penataran Blitar – Surabaya Lewat Malang PP Terbaru

Info Blitar – Perubahan jadwal kereta api terbaru menurut Gapeka terbaru mempengaruhi banyak kereta, termasuk Penataran. Berikut jadwal terbaru untuk ...

Ilustrasi El-KTP

Panduan Umum

Ini Cara Mendaftar Akun E-SIAP, Urus Adminduk Secara Online

Info Blitar – Sebelum mengurus adminduk (administrasi kependudukan) lewat daring atau online, pastikan nomor handphone kamu masih aktif dam belum pernah ...

Kereta Api

Pemberitahuan

Jadwal Kereta Api Dhoho Blitar – Surabaya Lewat Kertosono PP Terbaru

Info Blitar – Perubahan jadwal Kereta Api Rapih Dhoho Blitar – Surabaya lewat Kertonoso sesuai Gapeka 2019 berlaku mulai 1 ...