Tambahan Kasus Positif Covid-19 Kabupaten Blitar Berasal dari Wonodadi

0
1037
COVID-19

Info Blitar – Total pasien yang terkonfirmasi positif covid-19 di Kabupaten Blitar bertambah 1 orang. Per tanggal 16 Juni 2020, pasien berjumlah 14 orang, sebelumnya ada 13 orang.

promo shopee

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Blitar, Krisna Yekti, menjelaskan bahwa pasien tambahan tersebut seorang laki-laki berinisial B, berusia 69 tahun, warga Desa Salam Kec. Wonodadi.

Riwayat pasien tersebut mengalami luka karena terkena sabit. Kemudian pada 1 Juni 2020, pasien MRS di RSUD dr Iskak Tulungagung. Saat dilakukan tes rapid, hasilnya non-reaktif. Kemudian pengambilan swab tenggorokan pada 2 Juni 2020, hasilnya pun negatif.

Pengambilan swab tenggorokan kembali dilakukan pada 8 Juni 2020, hal ini merupakan swab test yang kedua kalinya. Hasil tes keluar pada Senin sore, 15 Juni 2020, yang menyatakan bahwa pasien tersebut terkonfirmasi positif covid-19.

Tambahan informasi, saat ini petugas masih melakukan tracing di lapangan. Sementara pasien sendiri saat in menjalani perawatan di RSUD dr Iskak Tulungagung.

Komentar
Dapatkan info terbaru seputar Blitar melalui Facebook , Instagram dan Aplikasi Android.
VIAPemerintah Kabupaten Blitar
Previous article774 Anggota PPS Dilantik untuk Pilkada Kabupaten Blitar 2020 secara Online
Next articlePemadaman Listrik 17 Juni 2020 di Blitar