Siapa bilang ke Waiki buat ngopi doang? Tim Info Blitar berkesempatan untuk mengunjungi Waiki Coffee & Eat. Tim InfoBlitar merekomendasikan kedai kopi ini bila kamu sedang mencari tempat nongkrong yang nyaman di Kota Blitar.
Waiki Coffee & Eat ini berada di Jalan Palem No. 99, tepatnya di barat terminal Patria Kota Blitar. Lokasinya nggak terlalu jauh dari pusat kota.
Catat jam operasional Waiki Coffee & Eat!
⏰ Senin – Jumat pukul 10.00-22.00
⏰ Sabtu & Minggu pukul 10.00-23.00
Menurut kami, kedai ini benar-benar paket lengkap untuk sebuah kedai kopi. Kenapa?
Waiki punya lahan parkir yang lumayan luas untuk roda dua dan empat. Kedai ini menyediakan ruangan outdoor maupun indoor. Nggak cuma itu, di area dalam kedai terdapat spot berupa taman kecil yang asyik untuk selfie maupun wefie bareng teman-teman.
Bagi yang beragama muslim, nggak perlu khawatir karena Waiki menyediakan fasilitas musola di belakang kedai dengan kamar mandi yang cukup bersih. Selain itu, yang bikin betah nongkrong di Waiki adalah menunya yang beragam dengan harga terjangkau.
Tim InfoBlitar mencicipi beberapa menunya, salah satu menu yang jadi favorit kami adalah kopi susu Signature. Es kopi susunya beda dari yang lain, ada sensasi rempah dari kayu manis, masala, dan rempah rahasia lainnya.
Kabar menarik lain, Waiki Coffee & Eat membuka peluang bagi anak muda di Blitar yang punya usaha untuk mengisi kedai kopi mereka. Bagi yang berminat untuk menitipkan produknya, silakan DM Waiki Coffee & Eat ya. Mereka sangat terbuka untuk berkolaborasi lho!
Jangan lewatkan untuk menikmati promo dari @waiki.kopi
– promo 20K dapat bundling produk red velvet + es kopsu (dine in / grab food)
– potongan harga untuk pelajar setiap selasa (10K buat produk minuman)
– potongan 10% untuk setiap transaksi setiap menunjukkan “Kartu Jajan Yoi”