Saturday, April 27, 2024
promo shopee
HomeAdvertorialBe Healthy First dari Prodia: Keringanan 20% untuk Pengecekan Kesehatan

Be Healthy First dari Prodia: Keringanan 20% untuk Pengecekan Kesehatan

Salah satu hal utama di era new normal adalah pentingnya menjaga kesehatan. Menjaga keluarga dimulai dari menjaga diri sendiri. Sudahkah kita melakukannya dengan tepat? Apa saja yang bisa dilakukan selain dengan makan makanan yang sehat, olahraga teratur, dan istirahat cukup?

Salah satu hal yang kerap diabaikan adalah pengecekan kesehatan secara berkala, padahal hal ini adalah salah satu upaya proteksi diri terhadap berbagai macam penyakit. Dengan melakukan pengecekan kesehatan kita bisa mendeteksi penyakit sejak dini. Selain sebagai deteksi dini, pengecekan berkala juga bermanfaat untuk mencegah penyakit dan menunda potensi terjadinya komplikasi.

Pengecekan kesehatan ini tidak hanya berlaku untuk orang-orang yang sudah terdiagnosis penyakitnya, bahkan orang-orang dengan tubuh yang terlihat baik-baik sajapun juga butuh untuk melakukan pemeriksaan kesehatan. Apalagi jika kita merokok, obesitas, mempunyai gejala darah tinggi, telah berusia di atas 50 tahun, pernah terjangkit Covid-19, gula darah tidak stabil serta mempunyai riwayat keluarga dengan sakit ginjal. Maka, pemeriksaan kesehatan secara berkala patut dilakukan.

Menyambut World Kidney Day 2021, Prodia melalui program Be Healthy First memberikan keringanan biaya sebesar 20% untuk melakukan semua jenis pemeriksaan kesehatan di Prodia selama bulan Maret**) Syarat dan ketentuan berlaku. Kabar baiknya lagi, program ini berlaku di seluruh cabang Prodia, kecuali cabang yang berada di dalam rumah sakit.

Manfaatkan Program Be Healthy First untuk mengetahui kesehatan fungsi ginjal, resiko penyakit ginjal, maupun pemeriksaan bagi yang telah terdiagnosis penyakit ginjal. Pendaftaran program ini dapat dilakukan melalui Prodia Mobile mulai dari tanggal 8 hingga 31 Maret 2021.

Pengecekan kesehatan tidak hanya berguna untuk diri sendiri, tapi juga berguna untuk orang lain, terutama keluarga dan orang-orang terdekat kita. Sebuah langkah tepat apabila kita mempunyai kesadaran untuk melakukan pengecekan secara berkala. Seringkali kita merasa takut untuk melakukan pengecekan kesehatan, karena khawatir hasilnya tidak sesuai dengan yang kita harapkan. Tetapi bukankah lebih baik apabila kita mampu mengetahui sejak dini dan melakukan pencegahan daripada terlambat?

Jika Sahabat Prodia ingin mengetahui informasi lebih lanjut terkait dengan pemeriksaan ini, silakan hubungi kontak Prodia 1500 830 atau ngobrol dengan TANIA di LINE, Facebook Messenger, Telegram @prodia.id, dan info@prodia.co.id.⁣⁣ Bisa juga langsung ke  Prodia Blitar beralamat Jl. Mawar 82 Blitar atau menghubungi 0342-803179. 

Komentar
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular