Friday, September 13, 2024
promo shopee
HomeLokalDampak Angin Kencang yang Melanda Blitar Tadi Malam

Dampak Angin Kencang yang Melanda Blitar Tadi Malam

Info Blitar – Sebelumnya BMKG Juanda Surabaya telah memberikan peringatan dini mengenai hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai angin kencang sesaat pada siang, sore atau malam hari. Cuaca buruk ini diprediksi terjadi di beberapa wilayah Jawa Timur, termasuk Kota dan Kabupaten Blitar.

Informasi terakhir, beberapa warganet menginformasikan dampak adanya angin kencang yang terjadi pada Selasa (22/01) malam. Warganet daerah Gandusari mengabarkan ada pohon tumbang di jalan raya soso, selain itu juga terjadi pemadaman listrik di kawasan tersebut.

Ada juga yang mengabarkan di daerah Kesamben, sebuah pohon menimpa sebuah bangunan dapur di kediaman Bapak Suyono, Dusun Sumber Bendo, Desa Bumirejo Kec. Kesamben Kab. Blitar. Beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut.

Namun nahas, seorang pengendara motor Scoopy bernopol AG 5736 PY yang melintas Jalan Ir. Soekarno semalam (22/01) tertimpa pohon peneduh tepi jalan yang tumbang akibat angin kencang. Korban tidak bisa menghindarinya. Korban yang akhirnya diketahui bernama Agung (30) meninggal di tempat.

Komentar
RELATED ARTICLES

Most Popular