Tuesday, April 30, 2024
promo shopee
HomeAdvertorialDosen UNISBA Memberikan Pendampingan PPRG Kepada 53 Dinas dan 47 Desa di...

Dosen UNISBA Memberikan Pendampingan PPRG Kepada 53 Dinas dan 47 Desa di Kabupaten Blitar

Lu’lu Ul Maknunah, S.TP., M.P. salah satu Dosen Program Studi Ilmu Administrasi Niaga Universitas Islam Balitar, memberikan pendampingan PPRG (Perencanaan dan Penganggaran Responsif Gender) kepada 53 Dinas dan 47 Desa yang ada di wilayah Kabupaten Blitar. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB) Kabupaten Blitar tersebut dilaksanakan pada hari Senin dan Selasa tanggal 13 dan 14 November 2023 sejak pukul 8 pagi hingga pukul 12 siang, bertempat di Aula PKK Kabupaten Blitar Jl. Semeru No.40.

Dosen UNISBA Memberikan Pendampingan PPRG Kepada 53 Dinas dan 47 Desa di Kabupaten Blitar 1

Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Kepala Bidang Kesetaraan Gender, Pemberdayaan dan Perlindungan Perempuan Dinas P3APPKB Kabupaten Blitar, Lyes Setyaningrum AT, SP, MMA. Lyes menjelaskan pentingnya PPRG agar pembangunan di Kabupaten Blitar lebih maju lagi dalam segala bidang pembangunan.

“Prinsip pengarustamaan gender adalah mendorong dan menciptakan kondisi agar laki-laki, perempuan, anak-anak, maupun difabel mendapatkan manfaat yang setara dan sesuai dengan peran dan tugasnya, melalui analisis gender pada setiap usulan anggaran, agar semua program atau kegiatan responsif gender”, jelas Lu’lu Ul dalam materi yang disampaikan pagi itu.

Komentar
RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular