Info Blitar – Polres Blitar Kota menghimbau kepada masyarakat untuk lebih hati-hati saat hendak bertransaksi lewat Mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Saat ini, muncul modus kejahatan dengan cara mengganjal slot kartu pada mesin ATM.
Sat Reskrim Polres Blitar Kota, Selasa 9/04/2019 mendapat laporan ada dua mesin ATM di wilayah Kota Blitar yang diganjal pada slot kartu ATM. Laporan yang diterima Polres Blitar Kota Antara lain :
- Mesin ATM milik BRI Jalan Supriyadi Kota Blitar
- Mesin ATM mikik BNI Jalan Supriyadi, Kota Blitar
Apabila masyarakat melakukan transaksi di ATM wilayah Blitar dan menemukan kecurigaan segera laporkan di polsek terdekat maupun Polres Blitar kota.
Komentar